Makna Kehidupan

Sumber Gambar
Jangan biarkan hari itu (kematian) menjadi hari pertamamu mengetahui apa makna sebenarnya dari kehidupan. Dunia ini ibarat bayangan: kejar dia dan engkau tak akan pernah bisa menangkapnya; balikkan badanmu darinya dan dia tak punya pilihan lain kecuali mengikutimu - Ibnu al-Qayyim. Ada beberapa makna hidup yang ada di dalam Al-Qur'an, yaitu: 

  1. Hidup adalah Ibadah. Pada intinya arti hidup dalam Islam adalah beribadah. Keberadaan kita di dunia ini tidak lain hanyalah untuk beribadah kepada Allah Swt. “Dan Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka mengabdi kepada-Ku.” (QS. Al-Dzâriyât: 56).
  2. Hidup adalah Ujian. ”(Allah) yang menjadikan mati dan hidup, supaya Dia menguji kamu, siapa di antara kamu yang lebih baik amalnya, dan Dia Maha Perkasa lagi Maha Pengampun." (QS. Al-Mulk: 2).
  3. Kehidupan Akhirat Lebih Baik Dari Kehidupan Dunia. “Dan sesungguhnya Akhirat itu lebih baik untukmu dari dunia.” (QS: Adh-Dhuha: 4).
  4. Hidup Di Dunia adalah Sementara. "Hai kaumku, sesungguhnya kehidupan dunia ini hanyalah kesenangan (sementara) dan sesungguhnya akhirat itulah negeri yang kekal." (QS. Al-Mu'min: 39).

Tips menjadikan hidup lebih bermakna:
  1. Jika hidup ini adalah ibadah, maka pastikan semua aktivitas yang kita lakukan berniatkan ibadah. Pastikan aktivitas yang dilakukan sesuai dengan tuntunan syariah.
  2. Jika hidup ini adalah ujian, berarti kita harus menjalani hidup dengan penuh kesabaran.
  3. Jika kehidupan akhirat itu lebih baik, maka kita harus memprioritaskan kehidupan akhirat. Bukan berarti meninggalkan kehidupan dunia, tetapi menjadikan kehidupan dunia sebagai bekal menuju akhirat.
  4. Jika hidup di dunia hanya sementara, maka perlu kesungguhan dalam beramal. Tidak ada lagi santai, mengandai-andai, panjang angan-angan karena hidup kita hanya sementara di dunia ini. Bergeraklah sekarang, bertindaklah sekarang, dan berlomba-lomba dalam kebaikan. (Sumber: Motivasi Islam)
Jangan lupa untuk menyaksikan video diatas, semoga dapat menginspirasi saya khususnya dan saudara-saudari pada umumnya sehingga membawa kita menjadi umat yang lebih mengetahui makna dari kehidupan ini. 

@hendraahong

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kebahagiaan Terbesar Orang Tua adalah Anaknya yang Menjadi Imam Shalat Jenazahnya

Wanita Tidak Selalu Benar - Pria Pun Ingin Dimengerti

Kalau mau cari suami yang hebat, cari di mesjid pada waktu subuh